*/ ?>
Kami adalah perusahaan Pipe dan Valves terbaik di Indonesia.

Memilih Stainless Steel Welded Flange Terbaik dan Berkualitas untuk Industri Migas

Memilih Stainless Steel Welded Flange Terbaik dan Berkualitas untuk Industri Migas

20 Januari 2024

Stainless steel welded flange – Umumnya flange pipa besi bisa dibuat menggunakan bahan carbon steel dan stainless steel. Khusus flange stainless steel, biasanya spesifikasi pengelasan flange pipa besi terbaik harus menggunakan bahan grade 304/304L atau 316/316L.

Untuk Anda yang ingin mengetahui lebih banyak tentang stainless steel welded flange, pastikan untuk menyimak ulasan yang berhasil kami rangkum berikut ini!

Material stainless steel welded flange

Perlu Anda ketahui, stainless steel memang dikenal sebagai salah satu material yang bagus karena tidak mudah karatan dan memiliki tampilan yang menarik. Termasuk penggunaannya dalam pembuatan pipa besi.

Dalam proses pembuatannya, terdapat teknik pengelasan khusus yang harus dilakukan untuk menghasilkan bahan stainless steel yang berkualitas, bisa dimanfaatkan sesuai kebutuhan dan bisa dipasang dengan metode pemasangan tertentu.

Flange sendiri merupakan sebuah komponen dalam dunia perpipaan yang berguna untuk menggabungkan dua buah pipa dengan valve atau berbagai equipment lain. Gabungan pipa tersebut nantinya akan direkatkan menggunakan baut hingga menyatu secara utuh.

Saat ini flange pipa memiliki beberapa ukuran dan jenis, semua sangat tergantung pada spesifikasi dan desain yang ingin digunakan. Salah satu yang paling laris ialah jenis bahan stainless steel welded flange.

Stainless steel welded flange, material utama untuk industri migas

Seperti yang telah dijelaskan di atas, salah satu tipe pipa besi dengan bahan grade tinggi ialah stainless steel 316/316L. Bahan ini telah memiliki kandungan kromium dan nikel yang sangat tinggi sekaligus mengandung mangan, karbon dan silikon.

Semuanya bekerja dengan baik menjadi komposisi penyusun pipa besi berkualitas dalam industri manufaktur. Khusus untuk kebutuhan industri migas, stainless steel jenis 316 merupakan komponen yang paling direkomendasikan.

Alasannya karena adanya sifat dan komposisi yang sangat mendukung. Dibandingkan bahan grade lainnya, stainless steel tipe ini mampu melawan karat yang disebabkan klorida dengan mudah. Tidak heran mengapa harganya lumayan mahal.

Baca juga ulasan lengkap tentang gate globe and check valves.

Dalam pemakaiannya, stainless steel welded tipe satu ini juga memiliki ketahanan yang lebih lama. Umumnya, pipa besi ini digunakan pada industri migas, terkhusus pada instalasi operasi kilang minyak maupun gas lepas pantai.

Tidak hanya itu, stainless steel welded juga banyak digunakan dalam industri kelautan, alat penyulingan hingga industri pengolahan bahan kimia.

Keunggulan-keunggulan inilah yang membuat stainless steel welded flange mampu bekerja dengan baik mendukung kebutuhan manusia.

Dalam memilih stainless steel welded flange, hal utama yang wajib Anda pertimbangkan ialah mengetahui bahan grade stainless steel yang digunakan. Untuk mendapatkan produk stainless steel welded flange terbaik, pastikan Anda membelinya dari PT Unggul Prakarsa Prisma.

Segera kunjungi laman resmi https://www.unggulpp.com/ dan dapatkan detail informasinya!